Kamis, 08 Oktober 2009

Ratna Listy Jualan BBM

Mandek sementara menjadi artis bukan sebuah pilihan bagi presenter Bedah Rumah, Ratna Listy. Pasalnya, selama ini ia merasa sukses dari dunia hiburan. Namun, Ratna bercita-cita membuka usaha pengobatan alternatif alias paranormal. E, e, eee...!!

Menurut Ratna, ia sering diminta tolong oleh temannya untuk mengobati berbagai jenis penyakit, seperti stres, susah jodoh [oh, susah jodoh termasuk jenis penyakitkah? Red.] dan liver. Dan hasilnya, ndilallah, semua pasien Ratna sembuh total.

’’Aku sekarang masih belum pede untuk buka praktek, tapi suatu saat aku akan buka praktek,’’ jelas Ratna.

Ratna menegaskan, ia memperoleh ilmu pengobatan dengan cara belajar. Ia sudah menjalani kursus paranormal selama 3 tahun. Bahkan, Ratna telah mempunyai sertifikat pengobatan dari terapi Reiki. Dari ilmu tersebut, Ratna telah menemukan banyak manfaat, salah satunya bisa mengobati penyakit keluarga dan suaminya.

’’Aku buka praktek di rumah. Kalau anakku sakit, aku yang ngobatin. jadi, bukan praktek yang komersial,’’ akunya.

Ditambahkan Ratna, karena sering mengobati pasien, Ratna kini mempunyai profesi ganda. Selain sebagai artis, ia juga di kenal sebagai spritualis. Pasalnya, ia mampu mengobati orang lain. Tapi Ratna menolak disebut artis paranormal.

’’Menurut aku sebutan paranormal kurang etis, lebih baik panggil sebagai spritualis,’’ tambahnya.

Selain sebagai paranormal, Ratna sebenarnya sudah punya bisnis utama yang mapan bersama suaminya. Sejak menikah dengan Herry Putranto Juli 2002, Ratna Listy mempunyai jabatan baru sebagai Komisaris PT Cendrawasih Budi Mulia. Ratna mengaku ikut menyetor modal pada perusahaan milik suaminya itu.

Ratna menilai bisnis ini cukup prospektif karena sekarang pemainnya masih sedikit. Perusahaan yang baru dibangun ini bergerak di bidang distribusi BBK (Bahan bakar Khusus). Selain itu Ratna juga punya sentra pengisian BBM (pom bensin) di dua tempat di Jakarta. Bahkan agar lebih dekat dengan pelanggannya, sesekali Ratna ikut menunangkan bensin ke mobil-mobil pelanggan.

’’Rasanya asyik juga sekalian refreshing bersama pegawai,’’ terangnya. [KD]

0 komentar: